❤️ Konstruksi Adalah ? Pengertian, Fungsi, dan Contoh Contohnya

Helo dekorunikers, apa itu konstruksi ? Konstruksi adalah suatu susunan bangunan. Itu menurut KBBI. Adapun pengertian lebih jelasnya sebagai berikut.

Para ahli menjelaskan bahwa ini merupakan suatu kegiatan dalam pembangunan infrastruktur atau bangunan.

Salah satu contoh yang termasuk adalah seperti jembatan, jalan raya, bangunan dan lain – lain.

Ini sangat erat kaitannya dengan arsitektur, sehingga tidak semua orang bisa merancang sebuah konstruk bangunan. Hanya orang – orang yang berkompeten di bidangnya.

Untuk lebih jelasnya, di artikel kali ini Dekorunik akan membahasnya untuk Anda.

Konstruksi Adalah ? Pengertian, Fungsi, dan Contoh Contohnya

❤️ Konstruksi Adalah ? Pengertian, Fungsi, dan Contoh Contohnya
bestbuy.com

Istilah ini mungkin sudah tidak asing lagi Kita dengar, karena hal yang satu ini selalu digunakan jika ingin membuat proyek bangunan.

Biasanya dalam proses kegiatan ini, akan diawasi oleh orang – orang yang berkompeten dibidangnya, seperti arsitek desain dan manajer proyek.

Karena untuk membuat sebuah konstruk bangunan, ada ilmu khususnya, ada tahapan – tahapan yang harus dilalui, tidak sembarangan, sehingga hasilnya bisa maksimal.

Secara umumnya dalam membuat konstruk bangunan, ada 4 tahapan yang harus diperhatikan. Untuk lebih jelasnya bisa lihat di bawah ini :

  • Tahap Planning (perencanaan)

Inilah tahap awal dalam membuat sebuah konstruk, dimana pada tahap ini akan disusun terkait desain bangunan, studi kelayakan proyek hingga pendanaan dalam pembangunan.

Tahap ini akan melibatkan banyak pihak, seperti pendiri bangunan, pihak arsitektur dan pihak konsultan. Mereka akan berdiskusi, terkait bangunan seperti apa yang ingin dibuat.

  • Tahap Design (perancangan)

Setelah melewati tahap planning yang berisikan diskusi terkait konstruk yang diinginkan, maka tahap selanjutnya adalah membuat design. Untuk tahap ini sendiri terbagi menjadi 3 periode :

  1. Periode pra prancangan
  2. Periode pengembangan rancangamn
  3. Periode desain akhir (final design), dimana pada tahap ini juga akan disertakan berkas – berkas penyiapan dokumen pelaksanaan
  • Tahap Pengadaan

Pada tahap ini akan dilakukan pengadaan terhadap kontraktor yang nantinya akan bekerja untuk membuat sebuah konstruk bangunan.

  • Tahap Contructios (pelaksanaan)

Setelah semua tahapan diatas dilalui, tahap akhir dari pembuatan konstruk adalah pelaksanaan.

Dimana pada tahap ini pengerjaan konstruk bangunan akan dimulai setelah turunnya Surat Perintah Kerja (SPK), dan proses pembangunan akan menyesuaikan sesuai rancangan desain yang telah dibuat pada tahap perancangan.

Pengertian Konstruksi

❤️ Konstruksi Adalah ? Pengertian, Fungsi, dan Contoh Contohnya
flickr.com

Pengertian Konstruksi KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia) merupakan susunan (tata letak / model ) pada suatu bangunan.

Sedangkan menurut para ahli konstruksi merupakan suatu kegiatan dalam melakukan proses pembangunan sarana dan prasarana seperti rumah, jembatan, gedung, jalan dan lain lain.

Bahkan juga bisa dikatakan sebagai satuan infrastruktur.

Itulah beberapa penjelasan terkait dengan topik ini, jadi dapat Kita simpulkan bahwa ini merupakan keseluruhan objek bangunan.

Perlu Kita ketahui juga bahwa konstruk ini tidak hanya menyangkut soal bangunan bergedung saja, melainkan lebih dari itu.

Karena orang – orang mengenal ini identik dengan bangunan gedung.

Padahal lebih dari itu.

Pembangunan jembatan, jalan raya, jalan tol dan lain lain, itu juga termasuk ke dalam jenisnya.

Untuk lebih jelasnya, Kita akan membahas terkait jenis – jenisnya itu sendiri.

Jenis – jenis konstruksi sendiri terbagi menjadi 3 jenis, seperti berikut ini :

  • Konstruksi Gedung

Salah satu jenis konstruk yang sering kita lihat yakni jenis gedung, terutama di daerah perkotaan.

Seperti sekolahan, kantor, perpustakaan umum, itu termasuk ke dalam salah satu jenis konstruksi gedung.

Dalam proses pembuatan konstruk gedung, biasanya melibatkan orang yang ahli di bidangnya seperti ahli arsitek atau sipil. Sehingga material yang digunakan pun lebih ditekankan terhadap aspek arsitektural.

  • Konstruksi Teknik

Ini erat sekali kaitannya dengan infrastruktur untuk kebutuhan masyarakat, seperti jalan raya, jalan tol atau bandara.

Untuk proses perencanaan dari konstruk ini akan melibatkan banyak ahli, sehingga akan menghasilkan desain konstruk yang cocok dan bermanfaat untuk masyarakat.

Konstruksi teknik juga dapat tergolong menjadi 2 bagian, yakni konstruksi jalan dan konstruksi berat.

Konstruksi jalan merupakan infrastruktur umum yang sering digunakan oleh masyarakat untuk memudahkan aktivitas.

Sedangkan konstruksi berat merupakan proyek infrastruktur negara yang digunakan untuk membuat proyek – proyek tertentu, seperti pembuatan bendungan, pemasangan pipa minyak dan lain sebagainya.

Untuk proses pembangunan konstruksi teknik, akan menggunakan dana dari pemerintah atau juga dengan melakukan kerjasama dengan pihak swasta.

  • Konstruksi Industri

Konstruksi industri biasanya dilakukan oleh perusahaan – perusahaan besar dalam mengelola sumber daya alam, seperti PT Freeport, PT PLN.

Dimana mereka membuat konstruksi industri untuk proses pertambangan, nuklir, kilang minyak, dan lain – lain.

Sehingga untuk proses perencanaan dan pelaksanaannya harus dilakukan oleh orang yang berkompeten di bidangnya serta dengan menggunakan teknologi yang spesifik.

Fungsi Konstruksi

❤️ Konstruksi Adalah ? Pengertian, Fungsi, dan Contoh Contohnya
farrells.com

Setelah membahas terkait pengertian hingga ke jenis – jenis konstruksi, kali ini Kita akan membahas terkait fungsi dari ini.

Hal ini perlu Anda ketahui, supaya ketika Anda ingin membuat sebuah konstruksi bangunan. Anda sudah mengetahui manfaat dari ini.

Untuk lebih lengkapnya, dibawah ini adalah fungsi dari konstruksi :

  • Membuat sebuah gambaran terhadap yang bangunan yang akan dibuat
  • Membuat proses pembangunan lebih efektif, efisien serta lebih hemat biaya. Karena sudah ada planning terlebih dahulu.
  • Dapat mengetahui berapa lama pembangunan akan selesai.
  • Dapat mengetahui gambaran biaya serta tenaga kerja yang dibutuhkan.
  • Salah satu manfaat lain dari konstruksi adalah dapat memberikan manfaat kenyamanan, sehingga ketika konstruksi bangunan sudah selesai, bangunan bisa terhindar dari bencana alam seperti banjir.

Contoh Gambar Konstruksi

Seperti yang sudah dijelaskan di atas, bahwa konstruksi itu banyak sekali jenisnya.

Dari mulai konstruksi gedung, konstruksi industri hingga konstruksi teknik.

Setiap konstruksi membutuhkan orang yang ahli di bidangnya, karena itu untuk teknologi yang akan digunakan pun berbeda – beda.

Sebagai bahan referensi, dibawah ini adalah beberapa gambar hasil dari konstruksi.

1. Gedung Pencakar Langit

❤️ Konstruksi Adalah ? Pengertian, Fungsi, dan Contoh Contohnya
ronenbekerman.com

Jika Anda pernah mengunjungi kota – kota besar, pasti tidak akan aneh dengan gedung seperti gambar di atas.

Gedung pencakar langit biasanya digunakan oleh perkantoran elit.

Bahkan untuk saat ini gedung tertinggi berada dubai, Uni emirat arab, dengan ketinggian mencapai 828 meter.

Tentu untuk membuat gedung yang tinggi tidaklah mudah, karena harus memperhatikan faktor keamanan gdung.

2. Gedung Kaca

❤️ Konstruksi Adalah ? Pengertian, Fungsi, dan Contoh Contohnya
behance.net

Tidak hanya bernuansa nyaman, kadang seseorang juga ketika membuat konstruk gedung ingin terlihat lebih menarik.

Seperti halnya pada gambar di atas, penggunaan elemen kaca sebagai dinding, menjadikan gedung ini terlihat lebih menarik.

Karena jarang sekali gedung – gedung yang bernuansa seperti ini.

3. Jalan Raya Unik

❤️ Konstruksi Adalah ? Pengertian, Fungsi, dan Contoh Contohnya
jcgomvar.es

Pembangunan jalan raya merupakan suatu fasilitas umum yang bisa dirasakan langsung oleh masyarakat.

Sehingga dalam pengerjaan nya pun ada kaidah – kaidah yang harus ditaati, terutama dalam hal keselamatan. Supaya orang yang menggunakan jalan tersebut bisa merasa aman.

Seperti hal nya pada gambar di atas, bentuk jalan yang unik bukanlah tanpa sebab. Karena arsitek yang mendesain jalan, pasti punya beberapa alasan sehingga bentuk nya seperti itu, terutama dalam hal kenyamanan.

4. Jalan Di Antara Gunung

flickr.com

Biasanya jalan – jalan seperti ini terdapat di perbatasan antara pulau, salah satu tujuannya untuk mempercepat jarak.

Pemerintah ketika membuat jalan yang seperti ini tentu membutuhkan dana yang besar, karena biasanya di pergunungan belum terdapat jalan raya, sehingga harus membangunnya dari Nol.

Tapi jalan yang seperti ini sangat bermanfaat bagi masyarakat, karena bisa menyebrang antar pulau dengan lebih cepat.

5. Rumah Tingkat 3

aerialbydesign.com

Membuat konstruk rumah bertingkat tinggi bukanlah hal yang mudah, karena harus memperhatikan pondasi yang kuat, sehingga rumah akan awet.

Karena beberapa masalah yang terjadi di rumah dengan tingkat yang tinggi, mereka mengabaikan perihal pondasi. Sehingga efeknya jika terjadi bencana alam, rumah itu akan cepat roboh.

Nah itulah beberapa penjelasan terkait dengan konstruksi dari mulai pengertian hingga ke contohnya.