21 ❤️ Cat Ruang Tamu Warna Cream yang Indah, Unik, dan Menarik

Cat Ruang Tamu Warna Cream – Pada umumnya penggunaan warna untuk dekorasi interior dan eksterior rumah sangat mempengaruhi, sebab warna juga memiliki fungsi dan juga makna. Lebih dari sekadar estetika, warna juga mampu memengaruhi suasana hati sang penghuni. Mewarnai bagian ruang rumah dengan warna cat ruang tamu warna cream masih sering di jumpai.

Karena warna cream adalah warna cerah yang tidak terlalu mencolok mata,tak heran karena cream adalah warna turunan dari warna kuning dengan karakteristik tidak terlalu terang dan halus. Warna yang satu ini sangat cocok untuk menampilkan kesan kalem dan manis. Pemakaian warna krem sebagai warna dasar ruangan akan sangat cocok untuk kamu menginginkan kehangatan dalam rumah.

Lihat juga contoh warna cat ruang tamu yang sejuk dan bagus

Cat Ruang Tamu Warna Cream

Variasi warna ruang tamu
Sumber: mgbwhome.com

Yuks, kita simak beberapa ulasan tentang warna cream untuk mempercantik dekorasi interior ruang tamu hunian kamu pastinya.

Baca juga artikel tentang warna cat ruang tamu agar terlihat luas

A. Cat Ruang Tamu Warna Cream yang Indah

1. Warna Cream Tradisional

Variasi warna ruang tamu
Sumber: Pinterst.com

Baik desainer atau pun tidak, campuran warna adalah bagian yang sangat penting dalam kehidupan sehari-hari. Dimulai dari campuran warna yang dipilih hingga campuran warna yang kamu sukai. Semuanya memiliki pengaruh tersendiri yang dapat dinilai dari sisi bagus atau jelek.

Oleh karena itu kenali teori campuran warna berikut ini untuk mengetahui kombinasi apa yang dipandang bagus oleh kebanyakan orang. Campuran warna, siapa tahu dapat menjadi bahan referensi untuk kamu yang bercita-cita membuat campuran warna. Cream terbentuk dari campur warna coklat , kuning dan putih , campur kan sedikit ketiga warna ini menjadi 1 kesatuan maka akan tercipta warna cream.

Artikel sejenis : Variasi warna cat ruang tamu 2 warna yang unik

2. Campuran Warna Cream Dari Warna Dasar Merah, Biru, Kuning, Putih

 

Variasi warna ruang tamu
Sumber: houzz.com

Warna cream terbentuk dari campuran warna coklat + putih. Sebelumnya belum ada warna coklat maka kita bentuk coklat terlebih dahulu dengan mencampurkan merah, biru , dan kuning. Oleh karena itu seiring berkembangnya jaman dan pengetahuan, warna cream juga di hasilan dari mencampurkan beberapa warna cerah seperti merah, biru, kuning dan putih.

Hasil pencampuran tersebut menghasilkan warna baru, yaitu warna cerah dengan karakteristik yang lembut dan halus. Pencampuran di atas juga menghasilkan warna yang cerah namun tidak mencolok mata. Warna seperti ini masih banyak sekali di gunakan di dekorasi hunian, tak hanya di warna dinding ruangan namun juga di warna interior dalam ruangan akan memberikan kesan nyaman.

3. Pengunaan Warna Cream Gelap Yang Clasic

Variasi warna ruang tamu
Sumber: posterstore.co.uk

Warna yang terbentuk dari warna kuning dan merah dengan tambahan warna putih, menghasilkan warna hijau nyaman di pandang mata. Selain nyaman di pandang mata warna gelap keputihan bisa menimbulkan warna cerah di dalam penggunaan furniture yang ada. karena warna hijau tua dengan karakteristik yang di hasilkan lebih halus.

Pengaplikasian warna ini cocok dipadukan dengan warna putih di bagian seperti karpet, sofa, guci dan  bantal. Putih dari bagian furniture akan terlihat lebih bersih karena bersih lebih membuat rasa nyaman pada ruangan kamu pastinya. Warna alami  kayu pada meja juga terkesan klasik di padu dengan warna gelap tembok menjadi perpaduan cantik dan menarik.

4. Warna Cream Kuning Telur Mempesona

Variasi warna ruang tamu
Sumber: housetohome.co.uk

Penggunaan cat ruang tamu warna cream memberikan kesan luas untuk ukuran ruangan yang kecil. Warna yang memberikan kehangatan, meningkatkan gairah dan kegembiraan, menimbulkan perasaan ceria pada seseorang. Selain karena warnanya cerah namun tidak mencolok mata, warna ini banyak digunakan pada umumnya.

Tidak hanya dinding, penggunaan warna ini juga masih banyak di jumpai di gunakan untuk warna lantai ruangan. Keuntungan lain dari warna cream adalah karakternya abadi dengan kualitas yang tidak dapat kita anggap remeh. Karena dapat membuat ruangan selalu bersinar dan segar.

5. Warna Cream Hangat Penuh Cinta

Variasi warna ruang tamu
Sumber: Pinterst.com

Warna ini berbeda dengan warna pink, karena warna ini lebih banyak campuran putih di dalamnya. Dengan sifat yang lebih halus dan menenangkan, Warna ini juga menimbulkan kesan ceria, kehangatan, gairah dan kesegaran, warna yang identik dengan wanita ini membuat kesan modern yang elegan.

Selain itu warna cream merah muda ini cocok jugga di padukan dengan warna kayu atau coklat di beberapa furniture yang ada di dalamnya. Seperti penggunaan warna coklat motif kayu di lantainya, menegaskan kesan klasik yang di padu dengan modern menghasilkan harmonisasi warna yang nyaman menimbulkan kehangatan dan kasih sayang.

B. Cat Ruang Tamu Warna Cream Motif Unik

1. Menggunakan Stiker Motif Hutan Tropis

Variasi warna ruang tamu
Sumber: etsy.com

Untuk kamu yang menyukai alam dan tantangan, salah satu cara untuk merasakan di dalam ruangan adalah penggunaan stiker daun nuansa hutan tropis. Warna cerah cream juga cukup menarik di padukan dengan warna hijau daun nuansa alam. Kesan modern yang menyegarkan tentunya akan terasa di dalam ruangan.

Warna hijau motif daun yang segar dan menenangkan juga akan bisa mempengaruhi tingkat kenyamanan pada setiap pemakainya. Tak heran dengan perpaduan warna sofa abu-abu dengan tambahan pot bunga menambah kesan natural. Dengan perpaduan modern dan alam membuat dekorasi ruang tamu di rumahmu semakin unik dan menarik.

2. Menggunakan Motif Bunga Dengan Warna Netral

Variasi warna ruang tamu
Sumber: adorn.house

Memilih cat warna untuk ruangan memang selalu membingungkan, karena harus di selaraskan dengan warna furniture yang ada. Perasaan bingung dan bimbang seringkali menjadi sebuah permasalahan untuk dekorasi hunian seperti apa yang kamu inginkan. Apa dengan kesan modern futuristik, atau tradisional yang klasik.

Pemakaian warna cream dengan motif bunga yang simple mungkin bisa jadi solusi untuk kenyamanan ruangan rumah kamu. Motif gambar pada dinding juga memberikan kesan tidak membosankan. Selain itu motif pada dinding memberikan kesan hidup serta ramai, apalagi untuk masalah dinding ruang tamu, kamu harus meberikan yang terbaik agar orang yang berkunjung lebih merasa nyaman.

3. Motif Bunga Dengan Warna

Variasi warna ruang tamu
Sumber: housetohome.co.uk

Motif bunga dengan warna warni yang di selaraskan dengan beberapa furniture yang ada di ruang tamu di rumahmu. Selain mempercantik motif bunga dengan warna warni yang indah juga memberikan kesegaran di dalam ruangan. Warna tembok yang cerah juga sebagai ketegasan warna yang ada di dalam motif bunga.

Perpaduan dengan warna coklat kayu di meja dan lantainya semakin mempertegas konsep taman bunga dengan hiasan bunga kecil di setiap sudut dan atas meja. Penggunaan warna coklat terkesan klasik serta modern di sofa dan karpetnya. Perpaduan modern dan klasik yang membuat ruangan tamu di rumahmu semakin nyaman tentunya.

4. Mengunakan Teknik Pengecapan Motif

Variasi warna ruang tamu
Sumber: Pinterest,com

Bisanya teknik yang sering di gunakan untuk membuat motif pada dinding selain menggunakan gambar langsung, kamu juga bisa mencobanya dengan cara cap atau cetakan. Dengan cara memberikan warna pada gambar lalu di tempel kepada dinding. Cara ini juga efektif untuk menghemat waktu serta persamaan gambarnya akan lebih sama dari ukuran satu dan yang lainnya.

Motif pada dinding juga akan memberikan kesegaran, kesan ramai di dalam ruangan. Selain itu penggunaan motif pada dinding juga membuat ruangan rumahmu tampil unik dan beda. Teknik ini cocok untuk kamu yang menyukai perbedaan dengan tingkat seni yang tinggi.

5. Elegan Dengan Motif Geometri

Variasi warna ruang tamu
Sumber: wallingshop.com

Motif geometri bisa diartikan dengan motif yang bersumber pada unsur-unsur garis atau bidang matematik. Seperti garis lurus, lengkung, zig-zag, bidang lingkaran, segi tiga, segi empat dan lain sebagainya. Motif geometris berarti motif yang disusun dengan pola yang diulang-ulang sama atau beraturan.

Pembuatan motif lebih mudah sehingga banyak yang menggunakan untuk mengaplikasikanya. Tak hanya itu pembuatan motif ini bisa sesederhana. Dengan cara kamu membuat garis beraturan atau pun tidak dengan selotip lalu mengecatnya.

C. Cat Ruang Tamu Warna Cream Mempesona

 1. Memadukan Warna Cream Cerah dan Gelap

Variasi warna ruang tamu
Sumber: benjaminmoore.com

Dengan memadukan warna berbeda karakter pada setiap dindingnya, memberikan kesan unik dan berbeda. Tak hanya itu penggunaan dua warna pada satu ruangan saat ini banyak di minati masyarakat khususnya pecinta interior dan dekorasi. Pengunaan dua warna dalam satu ruangan juga betujuan untuk menciptakan separasi visual dan memberikan ilusi luas di dalam ruangan yang sempit.

2. Mempesona Dengan Interior Furniture Di Dalamnya

Variasi warna ruang tamu
Sumber: delightfull.eu

Selain warna di dindingnya pemilihan interior dan furniture di dalamnya juga mempengaruhi kesan mempesona ruanganmu. Warna dinding cream yang gelap memiliki kesan maskulin dan berani. Pemilihan furniture dengan warna abu-abu dan hitam semakin menegaskan moderninasi dan kemewahan.

Karpet alas lantai dengan motif bunga di tambah kursi dan frem lukisan dinding dan cermin dengan warna emas. Terkesan mewah dan elegan di tambah lampu gantung kaca semakin mempercantik ruangan kamu pastinya. Warna tembok dominasi cream dan putih semakin menegaskan warna mewah furiturenya.

3. Warna Tradisional Dengan Lukisan

Variasi warna ruang tamu
Sumber: lh6.ggpht.com

Pada umumnya warna cream seperti di atas masih banyak di jumpai dan digunakan. Karena cream  adalah warna yang memiliki kesan abadi. Warna cream merepresentasikan kelembutan dan klasik, warna ini menciptakan kesan glamour, mahal, dan kemilau sesuai dengan karakter silver atau perak.

Sedangkan warna emas yang ada pada tempat lilin pada dinding dan juga lampu gantung memberi kesan kemakmuran, aktif, dan dinamis.

4. Cream Dengan Warna Ungu Eksotis

Variasi warna ruang tamu
Sumber: Pinterst.com

Mungkin warna ini bisa jadi salah satu pertimbangan yang bisa kamu coba untuk mempercantik ruang tamu dirumah kamu. Dengan di padukan dengan warna ungu yang pada umumnya menggambarkan kebijaksanaan, kekayaan, imajinasi, dan misterius. Warna ini sering dilihat sebagai warna yang mewah dan terkadang terlihat eksotis.

Dalam psikologi warna, ungu juga memiliki karakteristik yang menenangkan cocok di padukan dengan warna cream yang merepresentasikan kelembutan dan klasik. Warna ini menciptakan kesan glamour, mahal, dan kemilau sesuai dengan karakter silver atau perak.

5. Menyelaraskan Dengan Warna Furniture

Variasi warna ruang tamu
Sumber: homedit.comt

Penyelarasan warna dengan warna furniture di dalamnya adalah salah satu cara untuk mendapatkan kesan serasi dan harmoni, namun sedikit membosankan. Pemilihan warna biru di salah satu sudut dinding memberikan kesan ramai dan ceria. Yang di padu dengan beberapa bangku berbahan kayu yang memiliki motif berwarna biru.

Rasa nyaman terasa saat kamu memasukinya, warna biru dongker juga tidak terlalu mencolok mata. Cahaya yang di pantulkan warna cream ke semua sudut ruangan. Menambah kesan cerah pada warna biru dongker pada warna tembok dan furniturenya.

D. Kombinasi Cat Ruang Tamu Warna Cream yang Menarik

1. Memadukan Warna Cream Susu Coklat Dan Putih

Variasi warna ruang tamu
Sumber: designdazzle.com

Seperti yang kita ketahui warna putih adalah warna yang bersih rapi. Sedangkan warna coklat memberi kesan kuat dan dapat diandalkan. Penggunaan warna cokelat atau cokelat secara berlebihan bisa saja memberikan kesan dominan yang kaku, kolot, pesimis, bahkan tidak berperasaan sehingga terkesan juga membosankan.

Tetapi perpaduan serasi warna coklat dan putih bisa menjadi referensi. Ditambah dengan motif berbentuk bunga, bisa sedikit menghilangkan kesan kaku coklat yang ada. Pengunaan warna putih pada lantai dan separuh warna dindingnya juga memberikan kesan menyala dengan manis dan menyenangkan.

2. Konsep Langit Dan Bumi

Variasi warna ruang tamu
Sumber: interiortool.com

Seperti langit cerah dengan berwarna biru cream halus manis dagradasi putih awan. Serta warna halus cream coklat pada temboknya, di tambah warna biru putih pada kursi dan bantal nya. Kesan langit, laut dan bumi kian terasa, perpaduan nuansa alam yang menyegarkan dengan pencahayaan dari satu arah menambah nuansa kesegarannya semakin terasa.

3. Perpaduan Sederhana

Variasi warna ruang tamu
Sumber: homethangs.com

Cat ruang tamu warna cream dengan perpaduan sederhana ini bisa menjadikan ruang tamu rumahmu menarik. Dengan konsep warna cream gelap di sesuaikan dengan warna putih yang ada pada kursi dan permukaan meja kamu. Dengan beberapa hiasan bunga ada di meja dan dindingnya, warna gold pada kerangka besi memberikan kesan mewah dan elegan.

4. Konsep Modern Elegan

Variasi warna ruang tamu
Sumber: cotedetexas.blogspot.com

Model seperti ini pada umumnya di kenal dari adopsi dekorasi dekorasi luar negeri yang di adopsi melalui internet atau pasar dagang. Kursi-kursi dengan bentuk yang mewah dengan warna cerah dan elegan. Ditambah furniture seperti sofa, tempat lilin dan cermin serta dudukan lampu dengan warna emasnya, menmbah kemewahan dinding crame dengan full motifnya.

5. Dua Warna Manis Yang Eksotis

Variasi warna ruang tamu
Sumber : cobaltandgold.com

Perpaduan yang sangat manis terasa pada dinding berwarna cream merah muda dengan warna ungu yang eksotis pastinya. Memang sedikit mencolok mata, api perpaduan ini sangat unik dan menarik. Dua warna yang umumnya di sukai oleh kaum wanita berpadu menjadi satu warna yang seru.

Nah, itulah gaes, ulasan serta pembahasan cat ruang tamu warna cream untuk menjadi sebuah referensi memperindah serta mempercantik dekorasi hunian di rumahmu. Jangan takut untuk mencoba beberapa warna dan memadukanya, karna tidak ada yang jelek, hanya saja orang tidak terbiasa melihatnya.

Sekian tulisan dari saya mengenai cat ruang tamu warna cream. Semoga bisa membantu memecahkan masalah tentang pemilihan warna yang sedang kamu alami saat ini. Semoga kita selalu sejahtera dan di mudah kan jalanya, sampai jumpa di tulisan berikutnya dadah.