Pigura Adalah ? Pengertian, Jenis, dan Contoh Gambarnya

Halo dekorunikers, di kamarmu ada pigura? Jika tidak mulailah dekorasi kamarmu dengan benda ini. Pigura adalah nama lain dari bingkai foto.

Benda ini tidak hanya berfungsi sebagai tempat menyimpan foto saja, akan tetapi lebih dari itu, seperti sebagai hiasan rumah.

Anda dapat menghiasi rumah dengan memasangnya yang sudah terdapat gambar atau lukisan di dalamnya.

Penggunaan benda ini di dinding juga ternyata bisa membuat ruangan itu terlihat lebih menarik.

Akan tetapi perlu diperhatikan juga ketika ingin memasangnya di dinding, jangan sampai hanya asal tempel, Anda harus menyusun nya semenarik mungkin menyesuaikan dengan dekorasi dari ruangan.

Karena penyusunannya yang rapih, akan membuat mata nyaman ketika melihatnya.

Bagi Anda yang ingin mengetahui lebih jauh terkait benda ini, dari mulai pengertian, jenisnya, hingga teknik penataan yang baik, di artikel kali ini dekorunik akan membahasnya.

Pigura Adalah ? Pengertian, Jenis, dan Contoh Gambarnya

Pigura Adalah ? Pengertian, Jenis, dan Contoh Gambarnya
freepik.es

Seperti yang Kita ketahui bahwa salah satu tujuan penggunaan benda ini adalah untuk memperindah ruangan.

Tapi jika Anda tidak menata nya dengan baik bahkan cenderung berantakan, maka tujuan yang Anda harapkan akan sulit tercapai.

Nah, untuk itulah kami akan memberikan beberapa tips terkait dengan penyusunan benda ini di dinding supaya terlihat lebih menarik.

1. Letakkan Pigura Yang Paling Besar Di Tengah

homeplistic.com

Jika Anda memiliki beberapa pigura di rumah, coba pilih terlebih dahulu pigura yang memiliki bingkai paling besar.

Setelah menemukan pigura yang paling besar, Anda dapat memasangnya di tengah – tengah dinding, kemudian di sekitarnya Anda dapat memasang pigura yang lain.

Pigura yang besar inilah yang akan menjadi Center Piece (Pusat perhatian).

Sehingga orang – orang yang melihatnya, akan terlebih dahulu melihat ke pigura center piece.

2. Kelompokan Pigura Foto Sesuai Dengan Thema atau Warna

Pigura Adalah ? Pengertian, Jenis, dan Contoh Gambarnya
etsy.com

Cara selanjutnya yang dapat Anda lakukan untuk menyusun pigura supaya terlihat menarik adalah dengan mengelompokkan nya.

Anda bisa mengelompokkan pigura sesuai dengan tema dari gambar atau dari warna.

Setelah itu Anda bisa memajangnya di dinding.

Pengelompokkan pigura dapat membuat dinding terlihat lebih terkoordinasi dan tidak berantakan.

3. Tata Letak Pigura Menyesuaikan Kondisi Ruangan

Pigura Adalah ? Pengertian, Jenis, dan Contoh Gambarnya
thestylehabitat.com

Pemasangannya juga harus menyesuaikan dengan kondisi ruangan yang ada, karena fungsi dari jenis ini sebagai hiasan tambahan bukan sebagai elemen utama.

Sehingga ketika ingin memasangnya, Anda bisa mengecek terlebih dahulu tempat – tempat yang di pasangi benda ini.

Dari hal ini Anda dapat mengetahui sisa space yang kosong, sehingga bisa menyesuaikan dengan jenis yang akan dipasang.

4. Menyusun Pigura Dengan Arah Yang Sejajar

Pigura Adalah ? Pengertian, Jenis, dan Contoh Gambarnya
thestylehabitat.com

Salah satu cara lain yang dapat Anda lakukan supaya pigura terlihat lebih menarik adalah dengan memasangnya secara sejajar.

Karena hal ini akan membuatnya terlihat lebih rapih.

5. Menyusun Sesuai Bentuk Yang Di Inginkan

personalizationmall.com

Cara lain yang dapat Anda lakukan untuk membuatnya terlihat lebih menarik adalah dengan menyusun nya menjadi sebuah bentuk tertentu.

Seperti halnya pada gambar di atas, dimana benda ini disusun untuk membentuk pepohonan.

Pengertian Pigura

etsy.com

Pigura atau yang lebih sering Kita kenal sebagai Bingkai foto berasal dari bahasa inggris yakni photos frame.

Benda ini merupakan sebuah tepi dekoratif yang digunakan untuk melindungi atau memajang sebuah gambar, lukisan ataupun foto.

Biasanya benda ini berbentuk persegi, persegi panjang ataupun bulat.

Bahan dasar yang digunakan untuk membuat bingkai foto ini beragam, ada yang terbuat dari kayu dan logam, dengan bagian luar yang dipasangi kaca sebagai pelindung lukisan.

Bahkan kini orang – orang banyak yang membuat inovasi terkait bingkai foto ini, seperti bingkai foto puzzle.

Dimana pada bingkai ini, setiap foto akan saling berhubungan untuk membentuk sebuah gambar.

Jenis Pigura

Pigura Adalah ? Pengertian, Jenis, dan Contoh Gambarnya
etsy.me

Seperti yang sudah dijelaskan di atas bahwa benda ini memiliki berbagai macam bentuk dan ukuran.

Bahkan untuk saat ini banyak sekali jenis model dari bingkai foto, mungkin bagi Anda yang ingin menggunakannya akan terasa bingung harus memilih yang seperti apa.

Tapi tenang saja…

Dibawah ini dekorunik akan membahas berbagai macam jenisnya, sehingga Anda dapat menentukan untuk memilih benda ini yang seperti apa.

1. Pigura Shadow Box

Jenis yang pertama yakni shadow box, dimana pada jenis ini Anda dapat menyimpan bukan hanya foto saja, melainkan juga kerajinan, benda – benda koleksi, souvenir dan lain – lain.

Sehingga untuk mendapatkannya shadow box ini Anda harus memesannya secara khusus. Karena nanti Anda bisa request ukuran yang di inginkan, seperti bentuk kubus atau peti kecil.

Jenis shadow box ini sering sekali digunakan untuk menjual souvenir – souvenir.

2. Pigura Floating

Berbeda halnya dengan jenis shadow box, jenis yang satu ini terbilang lebih tipis dan hanya bisa digunakan untuk memasang jenis foto saja.

Yang menarik dari jenis ini adalah semua bahan yang digunakan terbuat dari kaca tanpa menggunakan kayu sebagai sisinya.

Sehingga hal inilah yang membuat jenis floating menjadi lebih menarik.

3. Pigura Dekoratif 3D

Jenis dekoratif 3D merupakan salah satu jenis yang sering Kita temui di pasaran, karena banyak sekali toko yang menjual jenis ini.

Yang membuat jenis Dekoratif 3D ini menjadi menarik adalah bagian frame yang terlihat lebih menonjol (membentuk sesuatu).

Bagi Anda yang ingin menggunakan yang menarik, bisa mencoba yang satu ini.

4. Pigura Collage

Bagi Anda yang suka berfoto, sangat cocok sekali menggunakan frame yang satu ini.

Anda tidak perlu lagi bingung memilih foto yang harus dipajang yang mana, Karena Anda bisa memasang semua foto yang ada dalam satu frame kolase.

5. Pigura Standar

Dari namanya saja mungkin sudah ketebak, bahwa benda yang satu ini merupakan yang sudah biasa Kita pakai.

Karena tidak ada yang menarik dari jenis ini, bentuknya pun terbilang standard, hanya persegi, atau bulat dengan bagian luarnya yang terdapat kaca secara pelindung.

6. Pigura Poster

Bagi Anda yang suka membeli poster dan bingung untuk memasangnya.

Anda bisa menggunakan jenis poster, karena benda yang satu di khususkan untuk menyimpan poster.

Jenis poster juga terdapat dalam berbagai macam ketebalan bingkai, Anda bisa memilihnya sesuai yang disukai.

7. Pigura Dokumen

Seseorang biasanya ketika menyimpan suatu dokumen atau sertifikat penghargaan, mereka akan kebingungan memilih tempat yang aman.

Nah, solusinya Anda bisa menggunakan jenis dokumen. Karena jenis yang satu ini sangat cocok sekali untuk menyimpan dokumen supaya lebih aman.

Selain itu, tampilan dari jenis dokumen juga terlihat cukup menarik.

Contoh Contoh Pigura

Setelah membahas terkait jenis – jenisnya yang ternyata memiliki berbagai macam model.

Nah, untuk melengkapinya, dibawah ini kami akan berikan beberapa contoh darinya.

1. Pigura Jaringan

Pigura Adalah ? Pengertian, Jenis, dan Contoh Gambarnya
bedbathandbeyond.com

Sekilas jenis ini terlihat menarik, karena setiap jenisnya saling berkaitan satu sama lain seperti halnya sebuah jaringan.

Jika Anda ingin mencoba jenis yang menarik, Anda bisa mencoba menggunakan jenis ini.

2. Pigura Berurutan

crateandbarrel.com

Coba Anda perhatikan dengan seksama penyusunan jenis di atas.

Penyusunannya seperti itu bukanlah tanpa sebab, karena ada tujuan tertentu yakni supaya terlihat menarik.

3. Pigura Center Piece

bedbathandbeyond.com

Jenis yang satu ini menggunakan teknik center piece, dimana pada bagiannya tengahnya gambar – gambar yang berukuran besar dipasang.

Salah satu tujuan teknik ini, supaya orang yang pertama kali melihat fokus ke bagian tengah benda ini terlebih dahulu.

4. Pigura Dedaunan

Pigura Adalah ? Pengertian, Jenis, dan Contoh Gambarnya
etsy.com

Banyak sekali model – model menarik lainnya, salah satunya adalah seperti gambar di atas.

Anda bisa menggabungkan penggunaan daun dan pada dinding. Hal ini akan membuat dinding Anda terlihat lebih menarik.

5. Pigura Pohon

wayfair.com

Konsep yang satu ini memadukan antara gambar pohon dan penggunaannya di setiap rantingnya.

Jika Anda ingin menggunakan juga konsep yang seperti ini, Anda harus membuat gambarnya terlebih dahulu di dinding. Sehingga nanti tinggal memasangnya.

Nah, itulah penjelasan kali ini terkait benda ini. Jadi pigura adalah seperti apa yang dijelaskan di atas.